Kapolres Pasaman Barat Tegaskan Komitmen Perang terhadap Narkoba di Nagari Giri Maju - WARTA KOTA

Selasa, 22 Juli 2025

Kapolres Pasaman Barat Tegaskan Komitmen Perang terhadap Narkoba di Nagari Giri Maju

  


PASAMAN BARAT | Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, S.Ik menegaskan komitmen kepolisian dalam memerangi peredaran gelap narkotika di wilayah hukumnya, khususnya di Nagari Giri Maju, Kecamatan Luhak Nan Duo.

Melalui kegiatan Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Deklarasi Anti Narkoba yang digelar di Gedung BLK Giri Maju, Selasa (22/7/2025), Polres Pasaman Barat menunjukkan langkah konkret dalam upaya preventif menyelamatkan generasi muda dari ancaman narkoba.

Kapolres melalui Kasat Resnarkoba Iptu Andhika menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pendekatan humanis dan edukatif terhadap masyarakat, agar lebih sadar akan bahaya penyalahgunaan narkotika.

“Sosialisasi ini bertujuan membangun pemahaman dan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda dan pelajar, tentang bahaya narkoba yang bisa merusak masa depan,” tegas Iptu Andhika atas arahan Kapolres.

Ia menjelaskan, dampak narkoba sangat luas, mulai dari gangguan mental, penurunan daya ingat, hingga kerusakan sistem kekebalan tubuh yang berujung pada ketergantungan kronis.

“Fakta di lapangan menunjukkan bahwa pelaku peredaran dan penyalahgunaan narkoba berasal dari semua kalangan usia, dari yang tua hingga remaja. Ini alarm serius yang harus ditanggapi bersama,” lanjutnya.

Kapolres Pasaman Barat pun menginstruksikan jajarannya untuk terus memperkuat kolaborasi dengan unsur pemerintahan nagari, tokoh masyarakat, dan instansi terkait guna menciptakan lingkungan yang bebas dari pengaruh narkoba.

“Kami tidak bisa bergerak sendiri. Dibutuhkan peran aktif seluruh elemen masyarakat untuk memberantas jaringan gelap narkotika, mulai dari tingkat nagari,” ujar Iptu Andhika.

Dukungan Penuh Pemerintah Nagari dan Kecamatan

Pj Wali Nagari Giri Maju, Desrayan Melvo Purba, menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh upaya Polres dalam menjadikan nagari yang Bersih Narkoba (Bersinar).

“Kami terus meningkatkan sinergi dengan Polri dan stakeholder lainnya, agar edukasi dan pencegahan bisa dilakukan sejak dini, khususnya kepada generasi muda,” ucapnya.

Sementara itu, Camat Luhak Nan Duo, Sutrisno, juga mengapresiasi kegiatan tersebut.

“Kolaborasi seperti ini menjadi kunci untuk membentuk masyarakat yang tangguh, sehat, dan terbebas dari jerat narkoba. Kami akan terus mendukung penuh,” katanya.

Kegiatan Dihadiri Berbagai Elemen Penting

Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat antara lain:

Kasat Resnarkoba Polres Pasbar Iptu Andhika

Kepala Kesbangpol Yosmar Difia

Kapolsek Pasaman AKP Zulfikar

Kepala BNNK Pasaman Barat

Kepala Puskesmas Ophir Darwanis

Pj. Wali Nagari Giri Maju Desrayan Melvo Purba

Pj. Wali Nagari Ophir Rudi Hartono

Ketua Bamus Giri Maju Usnil Ambri

Babinsa Giri Maju Serka Priyatno

Kepala Jorong Giri Maju Danang Panjiwana

Kepala MTS Al-Muhajirin Indah Jayawati

Kepala SDN 23 Luhak Nan Duo Mardiyanti

Sekretaris LPMN Suhardianto

Tokoh masyarakat Alfadni TK Kadi

Perwakilan pelajar dari MTs Al-Muhajirin

Kegiatan diakhiri dengan deklarasi bersama untuk menjadikan Nagari Giri Maju sebagai kawasan bersih narkoba, sekaligus memperkuat hubungan sinergis antara Polri dan masyarakat dalam menjaga masa depan generasi muda dari ancaman narkotika.

Tim

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda